Berita
Selasa, 22 September 2020
Oleh: Admin
Pengabdian kepada Masyarakat Biro 3 BEM FKG Usakti
Berita dati FKG Usakti Pengabdian kepada Masyarakat Biro 3 BEM FKG Usakti Biro 3 BEM Fakultas Kedokteran Gigi USAKTI mengadakan penyuluhan kesehatan gigi dan mulut selama masa pandemi COVID-19 yang dilaksanakan pada Sabtu, 12 September 2020 secara daring . Kegiatan ini dihadiri oleh 181 siswa yang berasal dari Sekolah Dasar Saint Peter dari kelas 3 hingga 6 SD serta 13 wali kelas yang mendampinginya. Kegiatan ini berlangsung dari jam 09.00 – 11.00 WIB dengan koordinator drg. Rizki Tanjung, MM, M.Si. Kegiatan ini juga diikuti oleh 38 mahasiswa koas. Kegiatan yang dilaksanakan berupa penyuluhan kesehatan gigi dan mulut serta tanya jawab atau konsultasi secara daring. Para peserta juga mendapatkan masker dan hand sanitizer. Harapan setelah mengikuti acara PkM ini adalah agar dapat membantu masyarakat dalam memutus rantai penularan Covid-19. Sumber Berita Humas FKG Usakti