Berita
Pembukaan Rangkaian Kegiatan Dies Natalis Usakti Ke-58: Perayaan Prestasi, Semangat, dan Inspirasi
Universitas Trisakti akan merayakan Dies Natalis ke 58 pada 29 November 2023 nanti. Untuk menyemarakan kegiatan tersebut maka diadakan rangkaian acara. Pembukaan rangkaian kegiatan Dies Natalis ini dilaksanakan pada 31 Oktober 2023 di Auditorium Gedung C dan dibuka oleh Rektor Universitas Trisakti, Prof. Dr. Ir. Kadarsah Suryadi, DEA. juga dihadiri oleh para Dekan, Wakil Dekan, dan perwakilan civitas akademika Usakti.
Dekan FTSP Usakti yang juga selaku Ketua Pelaksana Dies Natalis ke 58, Dr. Ir. A. Hadi Prabowo, S.T., M.T., melaporkan selain acara resmi yaitu orasi ilmiah, diadakan juga lomba – lomba untuk menunjang kreativitas.
Beragam lomba tersebut ialah:
- Bidang lomba penilaian kinerja fakultas
- Bidang lomba olahraga
- Bidang lomba seni dan budaya
- Bidang lomba keterampilan dan kreatifitas sivitas akademika
Prof. Kadarsah dalam sambutannya menyampaikan “Perayaan ini tidak sekadar sebagai hari jadi institusi, melainkan sebuah panggilan untuk terus melangkah maju. Mari kita jadikan Dies Natalis ini sebagai tonggak awal untuk lebih mengukuhkan komitmen kita dalam menjaga keunggulan akademik, menjembatani keberagaman, dan meningkatkan peran universitas dalam menciptakan perubahan yang positif bagi masyarakat.”