Berita
Kamis, 22 April 2021
Oleh: Admin
PELEPASAN LULUSAN FAKULTAS ARSITEKTUR LANSKAP DAN TEKNOLOGI LINGKUNGAN UNIVERSITAS TRISAKTI SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2019/2020
Berita dari FALTL Usakti :
*PELEPASAN LULUSAN FAKULTAS ARSITEKTUR LANSKAP DAN TEKNOLOGI LINGKUNGAN UNIVERSITAS TRISAKTI SEMESTER GENAP TAHUN AKADEMIK 2019/2020*
Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan Universitas Trisakti mengadakan acara Pelepasan Lulusan Semester Genap Tahun Akademik 2019/2020 melalui daring pada tanggal 10 Februari 2021.
Acara dipimpin oleh Dekan FALTL Universitas Trisakti Dr. Melati Ferianita Fachrul, MS, didampingi Para Wakil Dekan FALTL, Para Ketua Program, Para Sekretaris Program Studi se-FALTL, dan Para Ketua Ikatan Alumni FALTL secara daring. Hadir secara daring juga Ketua dan Sekretaris Senat FALTL, Para Dosen Wali, Para Dosen Tetap, Pengurus Ormawa FALTL, serta Para Lulusan dan Orang Tua Lulusan.
Jumlah lulusan di Semester Genap Tahun Akademik 2019/2020 dari tiga Program Studi di FALTL sebanyak 72 mahasiswa yang terdiri atas 10 sarja Program Studi Arsitektur Lanskap, Program Studi Teknik Lingkungan 25 sarjana, dan Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota 37 sarjana. Adapun Lulusan Terbaik setiap Program Studi yaitu Arsitektur Lanskap diraih oleh Alicia Wellsan dengan IPK 3.69, William Christian Solihin dengan IPK 3.83 dari Prodi Teknik Lingkungan, dan Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota diraih Retno Wigatiningrum dengan IPK 3.64.
Segenap Civitas Akademika FALTL Universitas Trisakti mengucapkan Selamat kepada para lulusan FALTL. Semoga ilmunya dapat bermanfaat untuk Nusa dan Bangsa serta selalu menjaga nama baik Almamater Universitas Trisakti.
Sumber berita :
Panitia Pelepasan Lulusan FALTL